Salon mobil panggilan – Siapa yang tidak senang melihat mobil kesayangan selalu bersih dan tampak baru? Walaupun menyenangkan, namun siapa sangka urusan membersihkan mobil bukanlah hal yang mudah bagi sebagian orang. Terutama bagi Anda yang tinggal di kota besar seperti Jakarta, Bandung, dan Surabaya, kondisi lalu lintas dan padatnya aktivitas mungkin membuat Anda untuk mempercayakan kebersihan mobil pada jasa salon mobil panggilan kan?
Jasa salon mobil panggilan memang sedang menjadi tren saat ini. Selain lebih cepat, memanggil jasa salon mobil panggilan juga lebih aman. Anda tak perlu jauh-jauh pergi ke salon mobil terdekat hanya untuk membersihkan mobil kesayangan. Cukup dengan mengontak nomer WA, penyedia jasa cuci mobil panggilan siap membawakan layanan cuci mobil dan poles mobil di rumah Anda.
Namun, Anda tak bisa sembarangan mempercayakan mobil kesayangan kepada jasa salon mobil. Beberapa penyedia layanan yang terbiasa menjalankan tempat cuci mobil konvensional memiliki teknik berbeda ketika berhadapan dengan mobil konsumen di rumah. Sejak awal, mereka yang membuat jasa cuci mobil terdekat merancang tempatnya sebagai car wash konvensional, sehingga tidak siap ketika melayani pelanggan di rumah.
Terlebih, beberapa oknum jasa cuci mobil terdekat yang sudah ramai, cenderung mengejar kuantitas pelanggan dibandingkan kualitas layanannya. Buktinya, Anda tentu pernah merasa hasil cuci mobl di car wash konvensional terkadang tidak sesuai yang diharapkan kan? Berikut merupakan kebiasaan buruk jasa cuci mobil konvensional yang harus Anda ketahui:
Kebiasaan Buruk Car Wash Konvensional
Menggunakan Peralatan Yang Kurang Bersih
Tak bisa dipungkiri beberapa oknum cuci mobil terdekat biasanya menggunakan peralatan seadanya. Bukan masalah mahal atau murahnya alat yang digunakan, namun lebih kepada frekuensi penggunaannya. Spon misalnya, di tempat pencucian mobil konvensional, spon sering digunakan berkali-kali.
Tanpa disadari, spon yang digunakan pada beberapa mobil dalam waktu bersamaan, masih membawa sisa debu atau kotoran yang menempel pada mobil sebelumnya. Spon yang digunakan berkali-kali juga beresiko membuat body mobil baret karena sisa debu dan kerikil halus yang masih menempel.
Selain spon, penggunaan kain asalan sebagai lap cuci mobil juga menjadi kebiasaan buruk di tempat cuci mobil yang masih sering dilakukan. Lap yang terbuat dari bahan katun seperti bekas kaos mungkin masih bisa digunakan, namun tak sedikit yang menggunakan kain berbahan kasar seperti bekas spanduk untuk mengelap mobil pelanggan.
Menggunakan Sampo Oplosan
Hingga saat ini masih banyak orang yang salah kaprah tentang penggunaan sampo cuci mobil. Tak selamanya sampo yang menghasilkan busa melimpah atau yang biasa disebut cuci salju menjamin kebersihan mobil yang dicuci.
Busa yang melimpah dengan aroma yang terlalu wangi biasanya dihasilkan dari sampo cuci mobil oplosan. Kebiasaan buruk ini masih menjadi hal biasa yang dilakukan oleh pengelola tempat cuci mobil konvensional. Sampo cuci mobil oplosan biasanya mengandung deterjen dengan kadar tinggi yang jika digunakan dalam jangka waktu lama dapat mengikis permukaan cat mobil Anda.
Baca Juga: Tips Aman Memilih Shampo Mobil Terbaik
Menggunakan Air Bertekanan Besar
Kebiasaan ini juga masih menjadi masalah yang selalu dilakukan pengelola cuci mobil. Hampir sebagian besar penyedia cuci mobil menggunakan selang bertekanan tinggi untuk mencuci mobil pelanggan. Tanpa teknik yang benar, penggunaan air bertekanan tinggi justru dapat merusak permukaan cat mobil.
Semprotan air bertekanan tinggi dapat melumatkan cat mobil di bagian dasar atau coating. Jika mobil Anda sering disemprot menggunakan air bertekanan tinggi, body mobil Anda akan tampak kusam dan kurang mengkilat akibat lapisan yang terkikis.
Hal Yang Harus Diperhaikan Saat Memilih Jasa Salon Mobil Panggilan
Nah, itulah beberapa kebiasaan buruk yang sering dilakukan oleh penyedia jasa cuci mobil konvensional. Seperti yang dijelaskan di atas, kebiasaan buruk inilah yang membuat pengguna jasa cuci mobil beralih menggunakan jasa salon mobil panggilan. Namun, sebelum memilih salon mobil terbaik, ada baiknya untuk mengikuti beberapa kriteria berikut:
Mempertimbangkan Kualitas Layanan
Kualitas layanan tentu menjadi poin utama yang harus Anda pertimbangkan. Kualitas layanan dapat dilihat dari tingkat kebersihan, peralatan yang digunakan, cairan pembersih mobil yang digunakan hingga kualitas operator jasa salon mobil panggilan tersebut.
Mudah Dihubungi dan Cepat Tanggap
Jasa salon mobil panggilan yang cepat tanggap menjadi salah satu faktor kualitas yang harus Anda pertimbangkan. Pilihlah penyedia salon mobil terbaik yang mudah dihubungi dari berbagai media, seperti WhatsApps atau live chat pada websitenya.
Kemudahaan akses layanan ini sangat berguna bagi Anda yang memiliki aktivitas dan kesibukan yang tinggi. Tak menutup kemungkinan jika suatu saat Anda harus mengubah jadwal berlangganan cuci mobil di rumah akibat kesibukan yang tidak bisa ditunda.
Menyediakan Paket Salon Mobil Terlengkap
Selain kualitas layanan dan kemudahaan akses, Anda juga bisa memilih jasa salon mobil panggilan yang menyediakan berbagai paket salon mobil yang lengkap. Misalnya layanan poles mobil di rumah.
Pilihlah jasa salon mobil panggilan yang menawarkan cuci interior mobil untuk membersihkan berbagai kotoran yang tersembunyi pada kabin mobil Anda. Tanpa disadari sisa remahan makanan, debu yang menempel pada alas kaki dan kotoran yang ada di dashboard bisa menjadi masalah serius jika tidak dibersihkan secara berkala.
Selain cuci interior mobil, Anda juga bisa memilih salon mobil panggilan yang menawarkan paket exterior detailing untuk membersihkan body mobil, kaca, panel pintu hingga ban dan velg mobil kesayangan Anda.
Baca Juga: Detailing Mobil di Rumah? Kenapa Tidak
Layanan Cuci Mobil Berlangganan dan Poles Mobil di Rumah Terbaik
Jika Anda menginginkan layanan salon mobil panggilan terbaik, Anda bisa memilih Mobiklin. Mengusung konsep layanan cuci mobil panggilan profesional, Mobiklin siap membawakan car wash pribadi ke rumah Anda.
Jangan khawatir soal kualitas, Mobiklin didukung oleh tim yang berpengalaman di bidang car wash profesional dan detailing mobil. Anda juga bisa memilih berbagai paket dan mengatur jadwal berlangganan sesuai kebutuhan dengan Mobiklin. Cek paketnya di sini.